JRM ; Jangan Nodai Pesta Demokrasi dengan Judi dan Perbuatan Tercela Lainnya

Bagikan:

MEDIANTANEWS

MAKALE, – Tokoh masyarakat politisi partai Golkar John Rende Mangontan berharap pemilu berlangsung sebagai gawean demokrasi bukan ajang untuk taruhan atau judi.


Pemilu merupakan pesta agenda lima tahunan untuk menentukan nasib bangsa, jadi menurutnya harus itu dilaksanakan dengan hal- hal yang berkwalitas tidak boleh ada gesekan serta perbuatan tercela didalamnya.

JRM panggilan akrab anggota fraksi Golkar DPRD Sulsel menghimbau semangat para pendukung dan tim relawan baik caleg maupun capres dan cawapres untuk menjaga marwah pemilu sebagai tempat penyaluran aspirasi yang bermartabat.

Kalaupun ada desas desus soal taruhan atau judi pada pemilu mendatang menurutnya itu hanya isu saja yang kenyataanya tidak ada dan tidak benar.

” Taruhan atau judi itu tidak baik dan itu dilarang , bukan proses yang tidak diinginkan ,jadi itu isu judi tidak benar adanya , jadi kalaupun itu ada sebaiknya jangan dilakukan, itu merusak demokrasi, dan berpotensi menimbulkan gesekan serta jadi praktek pembodohan , jadi tolong jangan sampai terjadi, saya yakin itu hanya isu saja, mungkin salah satu cara propaganda untuk memanaskan pergerakan dan persaingan caleg, jadi sekali lagi judi atau taruhan itu merusak citra demokrasi dalam pemilu, ” ujar JRM yang juga waket komisi D DPRD Sulsel, Minggu 12 November 2023.

Sebelumnya ada kabar berembus jika para pendukung caleg dan capres – cawapres terlibat taruhan pada pemilu mendatang.

Rupanya itu baru kabar burung saja alias kebenarannya disangsikan , itu dilakukan untuk melakukan serta cara lain buat menyemangati semangat dalam menggalang dan memperoleh dukungan.

( * / fred )


Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses